Breaking News

Kasrem 045/Gaya Pimpin Upacara HUT Ke-79 TNI Tahun 2024 Di Babel


Pangkalpinang – Kasrem 045/Garuda Jaya Kolonel Inf Ichwansyah,S.H.,M.H., mewakili Danrem 045/Gaya Brigjen TNI Safta Feryansyah ,S.E.,S.I.P.,M.Han., pimpin langsung Upacara HUT ke-79 TNI Tahun 2024 di Prov Kep Bangka Belitung, yang dihadiri semua kesatuan yang ada di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung  TNI AD, TNI AL, TNI AU dan Bakamla acara berlangsung di halaman upacara Makorem 045/Gaya, Sabtu (05/10/2024)

Amanat Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto,S.E.,M.Si. yang dibacakan Kasrem 045/Gaya menyampaikan Peringatan HUT TNI kali ini mengambil 
tema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap 
Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju”.

Tema tersebut sangat relevan dalam merefleksikan cita-cita, semangat dan tujuan TNI sebagai prajurit yang 
Profesional, Responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif, dalam menjaga serta mengawal kelangsungan hidup bangsa dan negara. 

Prajurit TNI harus memiliki kemampuan dasar tempur, mahir bela dirinya taktis 
sekaligus mampu mengoperasikan dan 
memelihara Alutsista yang berteknologi tinggi. 

Pada kesempatan ini, Saya ingin 
mengingatkan kepada seluruh Prajurit bahwa kita dituntut untuk mengedepankan tugas dan kepentingan rakyat diatas kepentingan pribadi. sekecil apapun sikap dan tindakan yang kurang bijak akan dapat mengganggu bahkan merusak jati diri TNI sebagai tentara rakyat,tentara pejuang, tentara nasional dan tentara profesional.

Dengan semakin dekatnya pelantikan 
Presiden terpilih, setiap Prajurit TNI harus 
selalu waspada dan tidak mudah terhasut oleh isu-isu provokatif yang berusaha memecah belah soliditas TNI, menghancurkan sinergitas TNI-Polri dan Kementerian/Lembaga lainnya, 
serta merusak kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Selesai upacara kegiatan dilanjutkan dengan syukuran HUT Ke-79 TNI diaula Makorem 045/Gaya.

Hadir dalam kegiatan upacara tersebut Danlanal Babel, Danlanud Hanandjoeddin, Kabakamla,Para Kasi Korem, Para Dandim Jajaran Korem 045/Gaya,Dan/Ka Satbalak Korem 045/Gaya
© Copyright 2022 - ungkap.update24jam.id